Membuat Kamus gaul dengan Drupal

Assalamu'alaikum Wr. Wb
Iseng googling dapat situs urbandictionary kemudian kepikiran kalo diartikan secara "maksa" bisa juga neh jadi kamusgaul. Kemudian coba who.is dan ternyata kamusgaul.com masih available, nah terus jadi punya ide untuk membuat situs kamus serupa.

Langkah selanjutnya saya beli domain tersebut dengan harga 8$ di name.com. Sejurus kemudian daftar hosting untuk mencoba develop kamus online tersebut di 000webhosting. Karena baru suka sama Drupal saya install drupal di hosting. Kemudian mencari modul-modul agar fungsionalitas kamusgaul mirip-mirip dengan urbandictionary, setelah berhari-hari hehehhe akhirnya situs kamusgaul.com sudah mirip-mirip fungsinya dengan situs bule tersebut. Nah ini beberapa modul yang saya gunanakan CCK, Finder, IndexPage,Taxonomy VTN, Views, Featured Content slider,FiveStar dan beberapa modul lain. Berikut cuplikan gambarnya,



Artikel untuk membangun situs ini sedang saya siapin ntar bisa dilihat di artikelit dan silahkan dikunjungi kamusgaul.com nya dan mohon saran dan kritiknya

Semoga bermanfaat

Wassalamu'alaikum Wr. Wb

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Membuat Web Directory dengan Drupal

Membandingkan Kecepatan Web PT di Yogyakarta

Migrasi data bocor dari CSV ke PostgreSQL